Review Tempat Olahraga Di Jogja Asyik Dan Anti Mainstream

Sebagai kota pelajar dan budaya, ada banyak pilihan tempat olahraga di jogja yang bisa Anda eksplore disini. Olahraga merupakan salah satu aktivitas yang dianjurkan untuk menjaga kebugaran tubuh juga melatih hobi keahlian Anda.

Bukan sekedar olahraga yang pada umumnya, seperti olahraga sepakbola, futsal, badminton, hingga lari yang biasa Anda lakukan berseragamkan jersey custom kesayangan. Kali ini Anda bisa menikmati beragam olahraga yang anti mainstream seperti bermain gokart, sepatu roda hingga bermain trampolin.

Review Tempat Olahraga di Jogja yang Anti Mainstream

Yogyakarta menawarkan berbagai tempat olahraga yang seru dan anti-mainstream untuk dikunjungi, baik untuk rekreasi maupun untuk menjaga kebugaran. Dalam review ini, kita akan membahas dengan rinci beberapa tempat olahraga unik di Jogja

1. Arena Roller Pop XT Square Jogja

Review Tempat Olahraga di Jogja Asyik Dan Anti Mainstream
Arena Roller Pop XT Square Jogja. Sumber: Google.com

Arena Roller Pop XT Square Jogja adalah tempat yang menawarkan pengalaman bermain sepatu roda indoor yang unik dan menyenangkan. Dengan desain yang modern dan instagenic, menjadikan tempat ini tidak hanya untuk berolahraga, tapi juga untuk berfoto ria.

Tempat ini menyediakan berbagai pilihan sepatu roda serta alat-alat penunjang lainnya yang lengkap. Kemudian Arena ini beroperasi mulai dari pukul 12.00 hingga 20.30 WIB, dengan beberapa sesi bermain yang bisa diikuti. 

Tarif untuk sekali bermain selama 1,5 jam adalah sekitar Rp70 ribu untuk dewasa dan Rp50 ribu untuk anak-anak. Terletak di XT Square, Jalan Veteran, Yogyakarta, tempat ini mudah diakses dan terletak di lokasi strategis di kota. 

Tempat olahraga di jogja ini cocok untuk pengunjung dari berbagai usia, menjadikannya tempat yang ideal untuk berbagai kegiatan. Secara keseluruhan, Arena Roller Pop XT Square Jogja menawarkan alternatif hiburan yang unik dan menyenangkan di Yogyakarta. 

Baik untuk pemula maupun mereka yang sudah berpengalaman dalam bermain sepatu roda maupun yang masih pemula. Bagi penggemar olahraga sepatu roda atau bagi mereka yang mencari aktivitas rekreasi yang berbeda, tempat ini sangat direkomendasikan.

2. Yogya Gokart Kids Fun

Review Tempat Olahraga di Jogja Asyik Dan Anti Mainstream
Yogya Gokart Kids Fun. Sumber: Google.com

Yogya Gokart Kids Fun di Yogyakarta sebagai tempat wisata keluarga Jogja menawarkan pengalaman berkendara gokart yang menarik dan mengasyikkan. Baik untuk anak-anak maupun dewasa Tempat ini menyediakan berbagai jenis gokart, termasuk Gokart Talon, Gokart Eagle, Gokart Double, dan Gokart Pro.

Sirkuit di Yogya Gokart Kids Fun memiliki panjang 460 meter dengan desain jalur yang beragam, menantang, dan menyenangkan. Pengunjung dapat memilih untuk adu balap atau sekadar berputar-putar di sirkuit, tempat ini buka dari pukul 09.00 hingga 22.00 WIB.

Tarif berkisar antara Rp 85.500 hingga Rp 120.500, yang ditentukan berdasarkan durasi berkendara (5 atau 10 menit) dan jenis gokart. Yogya Gokart Kids Fun memberi perhatian khusus pada aspek keselamatan. 

Peralatan keselamatan disediakan dan petugas selalu siap membantu, dengan adanya pilihan gokart untuk anak-anak dan dewasa. Terletak di Jalan Wonosari KM 10, Asem Ngecis, Sitimulyo, Piyungan, Bantul, tempat ini cukup mudah diakses dari berbagai area.

Secara keseluruhan, salah satu tempat olahraga di jogja ini menawarkan pengalaman mengemudi gokart yang seru dan aman. Ada berbagai pilihan gokart yang sesuai untuk berbagai usia dan keterampilan berkendara. 

3. Boulder Trampoline Park Sleman City Hall

Review Tempat Olahraga di Jogja Asyik Dan Anti Mainstream
Boulder Trampoline Park Sleman City Hall. Sumber: Google.com

Boulder Trampoline Park di Sleman City Hall, Yogyakarta, menawarkan pengalaman rekreasi yang seru dan aktif bagi semua usia. Melalui fasilitas trampolinnya Boulder Trampoline Park menyediakan wahana trampolin yang luas dan aman. 

Tempat ini memungkinkan pengunjung untuk melompat-lompat dan melakukan berbagai akrobatik dengan aman. Terletak di Sleman City Hall, lokasinya mudah diakses dan berada di area yang strategis, dekat dengan fasilitas lain seperti bioskop XXI. 

Park ini buka dari pukul 10.00 hingga 22.00, memberikan keleluasaan bagi pengunjung untuk datang baik siang maupun malam. Pada saat weekday tarifnya adalah Rp40 ribu per jam, sedangkan di akhir pekan menjadi Rp 80 ribu per jam. 

Tempat olahraga di jogja ini sangat cocok untuk rekreasi rombongan, sebab, sering menawarkan diskon untuk kunjungan rombongan, membuatnya menjadi pilihan yang baik untuk kegiatan keluarga rekan. Suasana di dalam park yang asyik, cocok untuk menikmati waktu santai dengan aktivitas fisik menyenangkan.  

Kemudian staf yang terlatih dan peralatan keamanan yang memadai menjamin pengalaman yang aman bagi pengunjung. Jadi jangan ragu untuk berkunjung dan bermain di tempat ini bareng orang tersayang baik keluarga atau tim Anda.

4. Jupiter Paintball Jogja

Review Tempat Olahraga di Jogja Asyik Dan Anti Mainstream
Jupiter Paintball Jogja. Sumber: Google.com

Jupiter Paintball merupakan tempat olahraga di jogja permainan yang seru dan menantang, cocok bagi Anda yang mencari aktivitas rekreasi yang memacu adrenalin. Paintball yaitu game saling baku tembak dengan alat dan peluru khusus yang sudah standar aman. 

Bermain paintball di sini sangat cocok untuk kelompok, baik itu dengan teman, keluarga, atau untuk kegiatan team building perusahaan. Pengaturan permainannya mendukung interaksi tim dan strategi. 

Tempat ini menyediakan semua peralatan yang diperlukan untuk bermain paintball,termasuk pakaian pelindung, peluru paintball, dan tentunya senjata paintball. Peralatannya terawat dengan baik dan standar keselamatan dijaga.

Biaya masuk per orangnya adalah Rp 50 ribu, termasuk peralatan yang diperlukan, dengan jam  buka dari pukul 08.00 hingga 17.00 WIB. Suasana outdoor cocok untuk keluar dari kesibukan kota dan menikmati waktu berkualitas dengan aktivitas fisik yang menyenangkan. 

Bermain paintball di sini sangat menekankan pada unsur kebersamaan dan kerjasama tim, cocok untuk kegiatan outbond. Ini adalah pengalaman yang membangun kekompakan dan sangat cocok untuk dijadikan aktivitas rekreasi bersama teman atau rekan kerja. 

Secara keseluruhan, Jupiter Paintball Jogja menawarkan pengalaman bermain paintball yang menyenangkan dengan fasilitas yang memadai dan harga yang terjangkau. Tempat ini ideal untuk mereka yang mencari aktivitas outdoor yang menggabungkan fisik, strategi, dan kerjasama tim.

Berbagai tempat ini menawarkan berbagai pilihan unik tempat olahraga di jogja, yang bisa dinikmati baik sendiri maupun bersama keluarga dan teman. Jadi, jika Anda berada di Jogja dan ingin menjaga kebugaran sambil menikmati waktu rekreasi.

Maka beberapa tempat di review di atas ini bisa menjadi pilihan yang menarik untuk Anda. Yuk ikuti artikel kami yang lainnya untuk mendapatkan artikel kami yang menarik dan bermanfaat lainnya di website ini.

Leave a comment